Setelah sekian lama menghangatkan kursi bangku cadangan di Arsenal, Andrey Arshavin akhirnya hengkang dari klub liga Inggris tersebut dan resmi bergabung lagi dengan mantan klubnya Zenit St Petersburg dengan status sebagai pemain pinjaman hingga akhir musim.
Keputusan tersebut diambil setelah pemain berusia 30 tahun yang juga Kapten tim nasional Rusia itu, menghabiskan sebagian besar waktunya di English Premier League musim 2011/12 ini sebagai pemain cadangan skuad Arsene Wenger, tapi hingga ditutupnya jendela transfer Januari lalu tidak ada penawaran transfer yang datang untuk dirinya.
Melalui akun twitternya @AndrArshavin23, dirinya mengkonfirmasi bahwa kesepakatan untuk kembali lagi ke mantan klubnya Zenit St Petersbug sudah diselesaikan menjelang ditutupnya jendela transfer Rusia, Jum'at (24/2) waktu setempat.
Andrey Arshavin berhasil memikat banyak klub berkat penampilan cemerlangnya bersama timnas Rusia pada ajang Piala Eropa 2008 di Swiss dan Austria. Dan klub Liga Inggris Arsenal-lah yang berhasil menggaet dirinya dari Zenit di bulan Januari 2009 silam.