28 Apr 2012

Manchester United Datang Untuk Menang di Derby Manchester

Jadwal pertandingan liga Inggris
Derby Manchester yang akan digelar pada Selasa (1/5) dini hari WIB nanti tidak dipungkiri ibarat laga Final perebutan Juara Liga Inggris. Betapa tidak, Manchester United dan Manchester City saat ini poinnya hanya terpaut tiga angka. Sedangkan pertandingan hanya tersisa beberapa laga lagi. Karena itulah dapat dipastikan laga ini akan berlangsung sengit, dan Sir Alex Ferguson menargetkan kemenangan bagi skuad The Reds Devils saat bertandang ke kandang City, Stadion Etihad.

Pada pertandingan Liga Inggris leg pertama yang berlangsung di Old Trafford, Manchester United menyerah kalah dari City dengan skor telak 1-6. Namun, Sir Alex Ferguson yang sudah berkiprah selama lebih dari 25 tahun di Manchester United ini pada pertandingan Derby Manchester nanti menargetkan kemenangan.

Manajer Manchester City, Roberto Mancini, mengatakan bahwa Manchester United berada dalam posisi yang lebih menguntungkan. Dia juga menyatakan kalau skuad Manchester City hanya memiliki peluang kecil untuk mengangkat trofi juara pertama mereka sejak 1968. Selain itu Mancini pun mengakui tidak ingin terjebak dalam adu perang saraf dengan Sir Alex Ferguson.

Dalam situs resmi Manchester United, manutd.com, Sir Alex Ferguson mengatakan bahwa Roberto Mancini ingin menarik tekanan dari para pemainnya. Namun, hal itu tidak akan berpengaruh dengan pendekatan atau cara Manchester United bermain. Dirinya mengaku sudah tahu situasi di sana.

"Kami berada dalam posisi yang lebih baik daripada City. Kami ingin menyelesaikan laga dengan dua hasil, sementara mereka akan ngotot untuk meraih kemenangan. Meski Anda tahu perilaku mereka, tapi kami akan berusaha untuk menang," tegasnya.

Jelang laga Derby Manchester ini, sosok Tevez jelas bisa menjadi penentu kemenangan The Citizen. Mengingat performa yangsedang menanjak. Belum lagi rekor tiga gol yang telah dicetak Tevez dari lima laga melawan mantan klubnya tersebut.

"Kami jarang menonton pertandingan mereka, tapi dia mencetak hattrick," ucap Ferguson seperti dilansir Eurosport.

"Hal itu berpengaruh. Kami harus menunggu dan melihat apa yang akan dilakukan Tevez pada Senin," tambah Fergie

Jadwal Pertandingan dan siaran langsung Liga Inggris lainnya:

Sabtu, 28 April

21.00 WIB Stoke City vs Arsenal (Live GlobalTV); Everton vs Fulham, Sunderland vs Bolton, Swansea vs Wolverhampton, West

Brom vs Aston Villa, Wigan vs Newcastle, Norwich vs Liverpool

Minggu, 29 April

19.30 WIB Chelsea vs QPR (Live GlobalTV); 22.00 WIB Tottenham vs Blackburn (Live GlobalTV)

Selasa, 01 Mei

02.00 WIB Manchester City vs Manchester United (Live GlobalTV)
Share this article now on :